Kunjungan Bapak Dr. Rusman Heriawan ke Kantor BPS Provinsi Kalimantan Tengah - News - BPS-Statistics Indonesia Kalimantan Tengah Province

Release Now Kalimantan Tengah Province in Figures 2025, download here

Feel Welcome to Rate Us at s.bps.go.id/SKD2025Kalteng

Report! If things happen that are less pleasing or the officer asks for a reward / tip, report at lapor.go.id. We want to provide the best service.

Kunjungan Bapak Dr. Rusman Heriawan ke Kantor BPS Provinsi Kalimantan Tengah

Kunjungan Bapak Dr. Rusman Heriawan ke Kantor BPS Provinsi Kalimantan Tengah

September 22, 2022 | Other Activities


Kunjungan Bapak Dr. Rusman Heriawan ke Kantor BPS Provinsi Kalimantan Tengah

Palangka Raya - Sebuah kehormatan bagi BPS Provinsi Kalimantan Tengah menyambut seorang tamu penting pada hari Rabu, 21 September 2022. Beliau adalah Bapak Dr. Rusman Heriawan, Kepala BPS RI periode tahun 2006-2011 dan Wakil Menteri Pertanian periode tahun 2011-2014. Beliau disambut langsung oleh Kepala BPS Provinsi Kalimantan Tengah, Bapak Eko Marsoro dan disambut dengan hangat pula oleh rekan-rekan di BPS Provinsi Kalimantan Tengah.

Bapak Dr. Rusman Heriawan bercerita banyak hal untuk memantik semangat kerja rekan-rekan. Beliau menceritakan tentang BPS di masa kepemimpinan beliau mulai tahun 2006, kemudian menjadi wakil menteri pertanian di tahun 2011, menjadi peneliti utama, dan hingga sekarang masih aktif tergabung dengan UNDP (United Nations Development Programme). Beliau juga memberikan arahan perstatistikan yang masih relevan di masa sekarang, serta memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh pegawai terutama yang muda-muda untuk terus maju dan mengedepankan integritas.

Kunjungan utama beliau ke Kalimantan Tengah adalah sebagai utusan dari UNDP untuk menjadi narasumber kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dengan mengambil tema Pengelolaan Perkebunan Berkelanjutan yang diselenggarakan di Hotel Best Western Batang Garing, Palangka Raya. Sebagai informasi, gedung kantor BPS Provinsi Kalimantan Tengah sekarangpun diresmikan oleh Bapak Dr. Rusman Heriawan pada tanggal 11 Juli 2011. Sukses dan sehat selalu untuk Bapak Dr. Rusman Heriawan.
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (BPS-Statistics of Kalimantan Tengah Province)Jl. Kapt. Piere Tendean No 6 Palangka Raya 73112 Indonesia

WhatsApp 0811 521 6200

Telp (0536) 322 8105

Faks (0536) 322 1380

E-mail : pst6200@bps.go.id | https://linktr.ee/bpskalteng | e-PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi)

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia