Lapangan Usaha Yang Tidak Dicakup Dalam SE2026 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah

Telah hadir Provinsi Kalimantan Tengah Dalam Angka 2025, unduh di sini.  

Silakan isi Survei Kepuasan Kami di s.bps.go.id/SKD2025Kalteng

Lapor! Jika terjadi hal-hal yang kurang berkenan atau petugas meminta imbalan/tip, sampaikan di lapor.go.id. Kami ingin memberikan pelayanan terbaik. 

Lapangan Usaha Yang Tidak Dicakup Dalam SE2026

Lapangan Usaha Yang Tidak Dicakup Dalam SE2026

13 Maret 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Halo Sahabat Data, Kegiatan Sensus Ekonomi akan kembali dilaksanakan pada tahun 2026. Salah satu tujuan Sensus Ekonomi 2026 adalah menyediakan data struktur ekonomi dan karakteristik usaha. Namun tahukah Sahabat Data, lapangan usaha apa saja yang tidak tercakup dalam kegiatan Sensus Ekonomi 2026?
Yuk simak informasi berikut!

1. Pertanian, Kehutanan dan Perikanan. Kategori ini mencakup semua kegiatan ekonomi/lapangan usaha, yang meliputi pertanian tanaman pangan, perkebunan, hortikultura, peternakan, pemanenan hasil hutan serta penangkapan dan budidaya ikan/biota air. Kategori ini juga mencakup jasa penunjang masing-masing kegiatan ekonomi tersebut. Contoh: penangkapan dan budidaya ikan.

2. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib. Kategori ini mencakup kegiatan yang sifatnya pemerintahan, yang umumnya dilakukan oleh administrasi pemerintahan. Contoh: Camat, Lurah, DPR, Pegawai BPS.

3. Aktivitas Rumah Tangga Sebagai Pemberi Kerja; Aktivitas Yang Menghasilkan Barang dan Jasa Oleh Rumah Tangga yang Digunakan untuk Memenuhi Kebutuhan Sendiri. Kategori ini mencakup kegiatan rumah tangga sebagai pemberi kerja dan kegiatan yang menghasilkan barang dan jasa oleh rumah tangga yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan sendiri. Contoh: Asisten rumah tangga, tukang kebun dan lain sebagainya yang menyediakan jasa untuk melayani rumah tangga dan anggota rumah tangga.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (BPS-Statistics of Kalimantan Tengah Province)Jl. Kapt. Piere Tendean No 6 Palangka Raya 73112 Indonesia

WhatsApp 0811 521 6200

Telp (0536) 322 8105

Faks (0536) 322 1380

E-mail : pst6200@bps.go.id | https://linktr.ee/bpskalteng | e-PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi)

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik