Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalimantan Tengah pada tahun 2019 mencapai 70,91. - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah

Survei Kepuasan Kami ada di s.bps.go.id/SKD2024Kalteng

Telah hadir Provinsi Kalimantan Tengah Dalam Angka 2024, unduh di sini.  Laporkan! Jika terjadi hal-hal yang kurang berkenan atau petugas meminta imbalan/tip. Kami ingin memberikan pelayanan terbaik.

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalimantan Tengah pada tahun 2019 mencapai 70,91.

Tanggal Rilis : 2 Maret 2020
Ukuran File : 1.38 MB

Abstraksi

Pembangunan manusia di Kalimantan Tengah terus mengalami kemajuan. Pada tahun 2019, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalimantan Tengah mencapai 70,91. Angka ini meningkat sebesar 0,49 poin atau tumbuh sebesar 0,70 persen dibandingkan tahun 2018.
  • Bayi yang lahir pada tahun 2019 memiliki harapan untuk dapat hidup hingga 69,69 tahun, lebih lama 0,05 tahun dibandingkan dengan mereka yang lahir tahun sebelumnya.
  • Anak-anak di Kalimantan Tengah yang pada tahun 2019 berusia 7 tahun memiliki harapan dapat menikmati pendidikan selama 12,57 tahun (hampir setara dengan masa pendidikan untuk menamatkan jenjang Diploma I), lebih lama 0,02 tahun dibandingkan dengan yang berumur sama pada tahun 2018.
  • Penduduk Kalimantan Tengah usia 25 tahun ke atas secara rata-rata telah menempuh pendidikan selama 8,51 tahun (hampir setara dengan masa pendidikan untuk menamatkan jenjang kelas IX), lebih lama 0,14 tahun dibandingkan tahun sebelumnya.
  • Pada tahun 2019, masyarakat Kalimantan Tengah memenuhi kebutuhan hidup dengan rata-rata pengeluaran per kapita yang disesuaikan sebesar 11,24 juta rupiah per tahun, meningkat 305 ribu rupiah dibandingkan pengeluaran tahun sebelumnya.

  • Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (BPS-Statistics of Kalimantan Tengah Province)Jl. Kapt. Piere Tendean No 6 Palangka Raya 73112 Indonesia

    WhatsApp 0811 521 6200

    Telp (0536) 322 8105

    Faks (0536) 322 1380

    E-mail : pst6200@bps.go.id | https://linktr.ee/bpskalteng | e-PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi)

    logo_footer

    Tentang Kami

    Manual

    S&K

    Daftar Tautan

    Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik