Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik tahun 2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah

Survei Kepuasan Kami ada di s.bps.go.id/SKD2024Kalteng

Telah hadir Provinsi Kalimantan Tengah Dalam Angka 2024, unduh di sini.  Laporkan! Jika terjadi hal-hal yang kurang berkenan atau petugas meminta imbalan/tip. Kami ingin memberikan pelayanan terbaik.

Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik tahun 2023

Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik tahun 2023

13 September 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik tahun 2023

Palangkaraya –Rabu, 13 September 2023 Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah menerima Visitasi Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik dari Komisi Informasi @kikalteng Provinsi Kalimantan Tengah bertempat di ruang Video Conference (Vicon) BPS Prov Kalimantan Tengah.

Kegiatan ini dimulai dengan sambutan singkat oleh Ketua Tim Visitasi II, Baneri Repelita tentang teknis monitoring dan evaluasi, kemudian dilanjutkan sambutan dari Eko Marsoro selaku Kepala BPS Provinsi Kalimantan Tengah. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi atas kunjungan dari Komisi Informasi Prov. Kalimantan Tengah. “Kami di BPS Provinsi Kalimantan Tengah senantiasa berkomitmen semaksimal mungkin untuk aktif dalam menyajikan keterbukaan informasi publik. Dengan adanya kegiatan monev ini, masukan–masukan yang disampaikan oleh Tim Visitasi dapat kami jadikan perbaikan agar keterbukaan informasi publik oleh BPS Prov. Kalteng ini dapat semakin optimal kedepannya”.

Kegiatan dilanjutkan dengan tanya jawab dan konfirmasi oleh Ketua Komisi Informasi, Daan Rismon terhadap SAQ (Self Assessment Questionnaire) yang sebelumnya telah diisi dan dikirimkan oleh badan publik dan langsung ditindaklanjuti oleh tim PPID BPS Prov. Kalimantan Tengah.

#CintaData
#PPIDBPSKalteng
#BPSKalteng
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (BPS-Statistics of Kalimantan Tengah Province)Jl. Kapt. Piere Tendean No 6 Palangka Raya 73112 Indonesia

WhatsApp 0811 521 6200

Telp (0536) 322 8105

Faks (0536) 322 1380

E-mail : kalteng@bps.go.id | https://linktr.ee/bpskalteng | e-PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi)

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik